PENCEMOOH
Kitab Amsal berulang kali secara khusus membahas tentang 'PENCEMOOH' -satu tipe orang yg sungguh² harus kita waspadai & jauhi supaya tidak menjadi bagian dari diri kita.
Siapakah 'pencemooh' ini sebenarnya?
•Pencemooh ialah orang yg suka melontarkan kata² hinaan & menertawakan, mengkritik dengan kasar & keras; menunjukkan ketidaksukaan dengan cara² yg merendahkan, menyatakan penolakan dengan cara yg melecehkan.
Pencemooh dalam tingkatan tertinggi sebagaimana yg dimaksud dalam Amsal ialah orang² yg -remark dari hatinya- menolak & menghina segala sesuatu yg dari Tuhan.
Pencemooh dalam tingkatan tertinggi sebagaimana yg dimaksud dalam Amsal ialah orang² yg -remark dari hatinya- menolak & menghina segala sesuatu yg dari Tuhan.
•Pencemooh ialah orang² yg kurang ajar & sombong (Ams.21:24).
Disamakan dengan orang yg fasik (Ams.9:7) & dilawankan dengan orang yg rendah hati (Ams.3:34), seseorang menjadi pencemooh karena kesombongan telah merasukinya (Ams.11:2). Karena memandang dirinya terlalu tinggi, ia memandang rendah yg lainnya & merasa sebagai yg paling benar. Meski dikatakan dalam Amsal 3:34a bahwa Tuhan pun mencemooh orang yg mencemooh Dia, jelas itu bukan karena kesombongan Tuhan melainkan karena penghakiman & penghukuman-Nya atas pencemooh itu sendiri (Ams.19:25a; 21:11). Dia memukul dengan kasih & tidak mengambil kesenangan pada saat menghardik orang yg menyimpang dari jalan-Nya.
Disamakan dengan orang yg fasik (Ams.9:7) & dilawankan dengan orang yg rendah hati (Ams.3:34), seseorang menjadi pencemooh karena kesombongan telah merasukinya (Ams.11:2). Karena memandang dirinya terlalu tinggi, ia memandang rendah yg lainnya & merasa sebagai yg paling benar. Meski dikatakan dalam Amsal 3:34a bahwa Tuhan pun mencemooh orang yg mencemooh Dia, jelas itu bukan karena kesombongan Tuhan melainkan karena penghakiman & penghukuman-Nya
•Karena keangkuhannya, pencemooh juga disamakan & menanggung hukuman seperti orang² bebal (Ams.19:29).
Sejajar dengan orang bebal, pencemooh sama² tidak mau mendengarkan teguran, hardikan, didikan atau pengajaran (Ams.9:7;13:1;1 4:6;15:12). Bahkan mereka membenci orang yg memberikan mereka masukan atau nasihat (Ams.9:8). Pendeknya, seseorang yg sejak dari dalam hatinya merasa tahu banyak hal, merasa paling benar & tak lagi merasa perlu mendengar atau belajar lebih lagi cepat atau lambat mudah terjerumus menjadi seorang pencemooh.
Sejajar dengan orang bebal, pencemooh sama² tidak mau mendengarkan teguran, hardikan, didikan atau pengajaran (Ams.9:7;13:1;1
Dia yg lemah lembut & rendah hati (Mat.11:29) mencari sikap hati seorang murid yg rela belajar & diajar sambil menyelidiki segala sesuatu. Itulah jalan menjadi berhikmat.
Bagaimana dengan Anda?
Salam revival! GBU (Peter B)
Comments
Post a Comment
Jika ada yang kamu masih ingin tanyakan, silahkan berkomentar dibawah ya. Tuhan Yesus Memberkati